Sejarah Singkat

Sejarah Singkat

Fakultas Hukum sebagai program studi yang menyelenggarakan pendidikan strata 1, didirikan tanggal 29 November 1965 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan Nomor: 013/dar Tahun 1965 tentang Penggantian Nama Res Publica menjadi Universitas Trisakti dan Pembentukan Presidium Sementara Untuk Universitas tersebut, dan Keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan Nomor: 014/dar Tahun 1965 tentang Pembukaan Kembali Universitas Res Publica di Jakarta Kini Bernaung di Bawah Nama Universitas Trisakti. Berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Trisakti Nomor:069/Usakti/SKR/VIII/1986 Fakultas Hukum telah melaksanakan pendidikan strata 1 berdasarkan Sistem Kredit Semester (SKS). Adapun perkembangan UPPS diawali dengan Sertifikat Akreditasi Nomor: 00439/AK.I.I/UT-CIHK/VIII/1998 yang diterbitkan oleh Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dengan akreditas peringkat A (Baik Sekali). Kemudian pada tahun 2003 (Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional RI Nomor: 036/BAN-PT/S1/X/2003) dan tahun 2008 (Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor: 027/BAN-PT/Ak-XI/S1/X/2008), serta tahun 2013 (Keputusan Badan Akreditasi Nasiional Perguruan Tinggi Departemen Nasional Nomor 227/SK/BAN-PT/AK-XVI/S/XI/2013 tertanggal 09 November 2013)  telah memperoleh akreditasi dengan kualifikasi A. Tahun 2018, melalui Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional No.1288/SK/BAN-PT/Akred/S/V/2018 Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum Usakti terakreditasi Unggul.

 

Floatin Button
Floatin Button