Berita

Berita Thumbnail
Senin, 24 Juli 2023
Oleh: adminfh

Berita dari FH Usakti :

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Fakultas Hukum Universitas Trisakti dengan Fakultas Hukum Universitas Mitra Indonesia (Umitra) – Bandar Lampung dan Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Sumpah Pemuda, Palembang, Sumatera Selatan, di Ruang Rapat Prodi DIH FH Usakti, Sabtu 22 Juli 2023.

Fakultas Hukum Universitas Trisakti dan Fakultas Hukum Fakultas Hukum Universitas Mitra Indonesia (Umitra) – Bandar Lampung serta Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Sumpah Pemuda, Palembang, Sumatera Selatan, telah melakukan penanda tanganan PKS pada hari Sabtu, 22 Juli 2023 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Program Studi Doktor Ilmu Hukum FH Usakti Ged K lantai 1 Kampus A Universitas Trisakti.

Acara diawali dengan sambutan Dekan Fakultas Hukum Universitas Trisakti, Dr. Dra. Siti Nurbaiti, SH, MHum, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kerjasama ini untuk memperluas lingkup kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi dalam menjalin Tri Dharma perguruan tinggi baik di bidang pendidikan, pengajaran, penelitian juga pengabdian kepada masyarakat, sehingga dapat mengawal bersama-sama implementasi Tri Dharma perguruan tinggi di Fakultas Hukum Usakti maupun di Fakultas Hukum Umitra dan STIH Sumpah Pemuda.
Dilanjutkan penandatanganan Piagam Perjanjian Kerjasama oleh Dekan FH Usakti dan Dekan FH Umitra, Muhadi, SH MH. Dan antara Dekan FH Usakti dengan Ketua STIH Sumpah Pemuda, Dr. H. Firman Freaddy Busroh, SH MHum.

Turut hadir dalam acara tersebut adalah Dr. Tri Sulistyowati, SH MHum, Wakil Dekan IV FH Usakti, Dr. Endang Pandamdari, SH, CN, MH Ketua Program Studi Doktor Ilmu Hukum, Dr. S. Untari Indah A, SH MH, Asisten Wakil Dekan IV, Dr. Dyah Setyorini, SH SPn, MH, Sek Prodi DIH dan para mahasiswa : Auberta dan Tapils FH Usakti yang berkesempatan berdiskusi dengan Prof. Kevin E Davis dari New York University.

Acara ditutup dengan pemberian plakat oleh Dekan FH Usakti dan foto bersama.

Semoga dengan adanya PKS ini dapat mempererat silaturahim dan tercapainya kerjasama yang baik dalam pengembangan Tridharma Perguruan Tinggi.

Sumber Berita : Dr. S. Untari Indah A, SH MH (As WD IV FH Usakti) dan Kehumasan FH Usakti

Floatin Button
Floatin Button