Berita

Berita Thumbnail
Selasa, 20 Agustus 2024
Oleh: adminfh

Faculty of Political Science and Public Administration, Chiang Mai University Lakukan Kunjungan ke Fakultas Hukum Universitas Trisakti

Selasa, 20 Agustus 2024, bertempat di R. Rapat, Lt. 2, Gedung H, Fakultas Hukum (FH) Universitas Trisakti (Usakti), delegasi dari Faculty of Political Science and Public Administration, Chiang Mai University (CMU) melakukan kunjungan dalam rangka menjalin kerjasama dengan FH Usakti. Kedatangan delegasi yang dipimpin oleh Head of School of Politics and Government, Asst. Prof. Dr. Malinee Khumsupa disambut langsung oleh Dekan FH Usakti, Dr. Dra. Siti Nurbaiti, S.H., M.Hum., yang didampingi oleh segenap jajaran pimpinan FH Usakti.

Kegiatan pertemuan diawali dengan sambutan Dekan FH Usakti yang menyampaikan harapan agar nantinya kerjasama yang dijalin dapat diimplementasikan dengan baik dan konkrit oleh kedua institusi. Head of School of Politics and Government CMU juga menyampaikan bahwa dirinya dan tim bermaksud untuk menjalin kolaborasi dengan kampus di beberapa negara dan salah satunya adalah dengan FH Usakti di Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut masing-masing pihak menyampaikan peluang kerjasama yang dapat dijalin, yang antara lain joint teaching, research exchange, student exchange, dan international seminar/conference. Lebih spesifik, kerjasama juga dapat dijalin antar Program Studi hingga antar Pusat Studi khususnya bagi Pusat Studi Hukum Konstitusi dan Pusat Studi Hukum Humaniter dan Hak Asasi Manusia yang dapat menjalin kerjasama dengan School of Politics and Government dan School of International Affairs, CMU.

Pertemuan ini akan ditindaklanjuti dengan rencana penandatanganan MoA antara FH Usakti dan CMU. Diharapkan kerjasama yang akan dijalin ini dapat menambah mitra kerjasama FH Usakti di kancah internasional sehingga sejalan dengan visi FH Usakti menjadi kampus yang berstandar internasional khususnya dalam hubungan kemitraan.

Sumber: Kehumasan FH Usakti

Floatin Button
Floatin Button